User Generated Content : Manfaatnya Untuk Bisnis

User Generated Content atau UGC merupakan jenis konten yang dibuat secara sukarela oleh customer. Konten itu juga memiliki banyak format, baik foot, video, testimoni teks, maupun yang lain.

Biasanya setiap customer yang membeli suatu produk akan dengan senang hati membuat konten untuk mengulas produk yang mereka beli dengan me mention akun media sosial produk yang bersangkutan.

Kemudian barang tersebut repost konten dari customer itu. tentu hal ini kan menjadi konten gratis untuk pemilik brand.

[lwptoc]

Pentingnya User Generated Content

Secara  tidak langsung UGC akan memudahkan brand untuk mempromosikan produknya tanpa mengeluarkan cost sedikitpun. Brand hanya tinggal repost dan mengapresiasi konten yang dibuat oleh customer.

Apalagi mengingat konten yang dihasilkan oleh user pastinya merupakan konten yang dihasilkan dari experience user itu sendiri. dengan begitu tingkat kredibilitas testimoninya lebih kuat. 

Testimoni yang positif akan membuat brand memiliki brand equity yang tinggi, hal ini juga akan semakin meningkatkan brand awareness dari suatu produk. 

Contoh Penggunaan UGC untuk Bisnis

Ada banyak contoh penggunaan UGC untuk berbisnis. Misalnya customer Pizza Hut yang datang  secara mandiri ke gerai lalu membeli pizza disana. Kemudian customer ini memfoto makanan miliknya lalu membagikan foto tersebut ke media sosialnya dengan memberikan ulasan positif terhadap Pizza Hut.

Dengan begitu,  banyak juga follower dari akun ini yang melihat dan tertarik dengan Pizza Hut, bukan? Bahkan hal ini juga akan memudahkan admin instagram Pizza Hut karena tinggal repost konten tersebut. 

Tak hanya itu, UGC juga akan mudah dibuat jika sebuah perusahaan atau brand memiliki website. Hal ini karena customer dengan mudah memiliki materi konten dari website tersebut. Maka tak heran jika website menjadi hal yang penting dalam optimalisasi UGC. Kamu bisa membuat website keren dan terjangkau di TEBAR.CO.ID.

Manfaat User Generated Content Untuk Bisnis

Sebenarnya dengan hasil yang sama dengan UGC, kamu bisa menggunakan jasa paid promote atau meng endorse influencer. namun, hal ini memiliki cost yang lebih mahal. 

Oleh karena itu, UGC memiliki peran penting bagi bisnis karena selain memiliki cost yang lebih rendah, kualitas experience dari user bisa dipercaya dan menarik pelanggan lain. Berikut adalah beberapa hal yang membuat UGC penting:

1. Peningkatan Brand Awareness dari User Generated Content

Jika kamu membeli air mineral di toko, bukankah kamu biasa menyebut dengan Aqua? Padahal Aqua adalah merek dan bukan nama benda dari air mineral itu sendiri. Hal ini karena awareness Aqua telah menjadi top mind di industri sejenis. 

Brand awareness ini akan mengukur sejauh mana produk k mau dikenali oleh customer. Semakin customer mengenai produk kamu, maka peluang untuk customer tertarik dan membeli produk juga makin tinggi. 

Oleh karena itu, awareness ini menjadi hal yang penting dalam sebuah proses funnel. UGC bisa berkontribusi baik untuk meningkatkan brand awareness  dari produk kamu.

2. Traffic Organik Meningkat dari User Generated Content

User yang me mention akun kamu kemudian akan meningkatkan traffic akun instagram secara organik. Kamu bahkan tidak perlu membayar ads  untuk meningkatkan interaksi, bukan?

Tak hanya itu, bahkan user yang senang hati membuat  ulasan positif untuk brand kamu, memungkinkan follower nya juga tertarik dan mengunjungi profil instagram kamu lo! dengan begitu, traffic pengunjung untuk akun kamu juga akan naik, bukan?

Tak hanya itu, bahkan jika content marketing di akun mu sudah bagus dan sesuai dengan apa yang dibutuhkan pelanggan, biasanya dengan senang hati akun tersebut juga akan memfollow akun kamu.

3. Memberikan Sumber Konten yang Autentik dari User Generated Content

Sudah menjadi rahasia umum bahwasanya konsumen lebih percaya honest review yang diberikan oleh teman mereka sendiri bahkan jika dibandingkan dengan selebgram. Oleh karena  itu, UGC akan menjadi salah satu solusi konten yang paling costless tapi impactfull untuk perusahaan.

Apalagi jika calon konsumen tahu bahwasanya testimoni yang diberikan dari UGC merupakan testimoni sukarela yang tidak dibayar. Tentu, kredibilitas review makin meningkat, kan?

Cara Mendapatkan User Generated Content 

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan User Generated Content, pastikan pilih yang paling sesuai dengan marketing plan kamu ya!

1. Influencer Marketing

Hal pertama yang bisa kamu lakukan untuk memicu User Generated Content adalah dengan meng endorse influencer marketing. Influencer disini adalah seseorang yang memiliki banyak followers dan memiliki engagement yang bagus dengan followersnya. apstikan untuk mengendorse influencer yang memang beririsan dengan target pasar kamu ya!

Hingga saat ini trend influencer marketing juga masih efektif digunakan. Bukankah kamu masih sering mendengar banyak online shop yang mendapatkan pesanan membludak karena setelah meng endorse selebgram tertentu?  

2. Giveaway

Cara selanjutnya untuk mendapatkan User  Generated  Content Adalah dengan mengadakan giveaway. Tentunya mengadakan giveaway  tetap akan mengeluarkan biaya. Namun, paling tidak hal ini bisa menjadi trigger untuk pelanggan membuat UGC  secara mandiri bahkan di luar giveaway nantinya. 

Kamu bisa mengadakan giveaway dengan beberapa syarat  utama sebagai berikut:

  1. Wajib memfollow akun official brand kamu,
  2. Wajib memberikan ulasan mengenai produk kamu di postingan mereka
  3. Wajib me mention akun official brand agar bisa di repost

Dengan mengadakan giveaway  semacam ini, biasanya akan meningkatkan jumlah follower untuk akun kamu. Jadi, tak hanya trafficnya yang naik, namun jumlah follower  kamu juga akan meningkat.

3. Membuat Challenge

Cara selanjutnya untuk membuat UGC adalah dengan membuat challenge. Saat ini banyak sekali media challenge yang bisa kamu lakukan. Apalagi dengan adanya tagar, makin mudah untuk mendeteksi perkembangan challenge yang kamu adakan.

Tak beda jauh dengan giveaway, challenge juga membutuhkan biaya. Namun, jika challenge berhasil awareness perusahaan atau brand kamu bisa meningkat drastis.

Tentunya setiap User Generated Content, alangkah baiknya memiliki CTA yang mengarah kepada website. Dengan begitu, secara mudah pelanggan bisa mengetahui apa keunggulan produk kamu. Oleh karena itu, penting untuk suatu bisnis membuat website keren dan menarik. Kamu bisa bekerja  sama dengan TEBAR.CO.ID untuk membuat website custom menarik dengan  biaya terjangkau.

Itulah beberapa manfaat user generated content untuk bisnis dan cara membuat user generated content. Kira-kira apa kamu mau mencoba cara ini untuk meningkatkan brand awareness produk kami.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pin It on Pinterest

Share This